Download Video Tutorial Web Bot Development
Pada sebuah acara conference, salah seorang peserta bertanya kepada Rasmus Lerdorf bapaknya PHP, sang pembuat PHP yang hingga kini pun masih terus duduk dibagian pengembangannya, perihal opini terhadap teknologi PHP kekinian yakni Framework PHP, selalu framework php. Apa pendapat Rasmus Lerdorf sebagai bapaknya PHP terhadap Framework PHP yang kini semakin berkembang.
Jawabannya cukup mengejutkan memang. Pak Rasmus mengatakan "They All Suck", tidak merujuk ke satu framework, tapi beliau mengatakan "Semua Framework PHP itu PAYAH!". Ini merupakan ucapan dari wujud kekecewaan bapak PHP, terhadap framework php yang kini semakin banyak diminati pengembang, web developer.
Sembari mengatakan "Semua Framework PHP itu payah" diiringi gelak tawa peserta conference Pak Rasmus menambahkan "Meskipun semua framework php itu payah, tapi orang-orang tetap membutuhkan framework, yang tidak dibutuhkan orang-orang (pengembang) adalah general purpose framework, framework yang dibuat untuk tujuan yang umum. Tidak ada orang yang memiliki masalah yang umum, tapi setiap orang memiliki permasalahan yang sangat spesifik, dan mencoba untuk dipecahkan. Meskipun general purpose framework bisa memberikan solusi terhadap masalah yang spesifik tapi tetap saja banyak sekali hal-hal yang tidak dibutuhkan hadir dalam general purpose framework.
Sebagai contohnya misalkan seorang pengembang menggunakan mysql, kemudian general purpose framework mengecek, database apa yang digunakan, oh ternyata menggunakan mysql, oke langsung diload class MySQLnya, kemudian di load lagi library-library lainnya yang mana nantinya diinisialisasi sehingga databasenya bisa digunakan, setelah 2 milisecond selanjutnya ada lagi pengecekan oleh general purpose framework ini, database apa yang digunakan, oh ternyata masih mysql, setiap request dari general purpose framework ini selalu melakukan pengecekan setiap hooks. Framework php selalu mengeksekusi kode yang sama secara berulang-ulang meski tidak dibutuhkan.
Paling tidak ada 4 Alasan Mengapa Pak Rasmus Mengatakan Semua PHP Framework itu payah :
1. Framework Mengeksekusi secara berulang-ulang kode-kode yang sebetulnya tidak dibutuhkan.
2. Terlalu banyak class yang saling terkait dan saling ketergantungan satu sama lain, Sehingga untuk membutuhkan fitur yang sederhana pun banyak class yang dibutuhkan untuk diload
3. Solusi yang rumit namun sia-sia, sebagai contohnya tools untuk migrasi database, seorang pengembang diharuskan untuk menulis kode yang nantinya berpengaruh kepada skema database
4. Menduplikasi Fungsi/Fitur dari Web Server, terkadang framework php membutuhkan kode php yang sebetulnya web server pun sudah menyediakan misalnya ketika menghandle URL pattern, dan banyak lagi. Yang sebetulnya php tidak membutuhkan fitur-fitur tersebut karena php sudah terintegrasi dengan web servernya tidak seperti kiblat framework php yakni Ruby dan Java.
Efisiensi menghasilkan kecepatan, inilah yang sebetulnya menjadi poin yang harus dicermati.
Untuk lebih lengkapnya Anda bisa melihat video ini https://www.youtube.com/watch?time_continue=2&v=anr7DQnMMs0
Semoga bermanfaat.